Selasa, 05 Februari 2013

Berandai!



Kalau aku jadi PRESIDEN RI, satu hal komitmen dasarku ialah mencintai apa yang ada di Indonesia. Salah satu contoh yang paling sederhana ialah mencintai bahasa persatuan, bahasa INDONESIA. Untuk merealisasikan itu, harus ada sifat “pemaksaan” melalui peraturan yang berlaku.

Salah satu peraturan yang akan kubuat ialah mengatur agar setiap perusahaan, organisasi, ataupun berbagai jenis kegiatan lainnya di dalam ruang lingkup Indonesia menggunakan bahasa Indonesia. Karena menurutku, jika aku mencintainya, tidak ada alasan untuk berkata "tidak" atau bertanya "mengapa?" untuk hal itu.

Renungan

Kita bisa berkaca dari kehidupan jaman sekarang (tanpa melihat jaman dahulu), bahasa Indonesia tidak lagi menjadi bahasa prioritas utama. Bahkan yang lebih parah, bangsa lain telah “memperbudak” bahasa persatuan kita. Semua itu kita terima hanya karena uang, uang, dan uang lagi.

Dahulu tidak ada, lalu sekarang ada, tapi ingatlah suatu saat akan menjadi tiada, itulah hikayat kehidupan suatu benda atau barang. 

Oleh karena itu, peliharalah CINTA  untuk hal yang lebih bermakna. Karena cinta tidak akan sirna bahkan sampai kematian sekalipun.

RRLG